SUFI MODERN: BERSUFI TIDAK HARUS BERJUBAH BESAR



 

HASIL KULIAH TAMU
Edisi Pertama

 

Oleh: Saef Mohammad

 

Sufi Modern

Pengertian Tasawuf:

1.    Tasawuf berasal dari kata suffah. Suffah adalah sebutan atau istilah bagi orang-orang yang hidup sederhana, dan bisa dikatakan miskin yang jauh dari kesan glamor. Mereka ini adalah sahabat nabi yang ikut berhijrah dan tinggal di sekitar masjid Madinah.

2.    Tasawuf berasal dari kata shuf. Shuf artinya benang wol. Sebutan untuk orang-orang yang menggunakan baju berbahan wol atau bulu domba yang kasar. Tidak seperti wol sekarang, dulu baju tersebut digunakan oleh kebanyakan orang yang miskin. Sedangkan orang kaya pada masa dahulu biasanya menggunakan baju dari bahan Sutra.

3.    Tasawuf berasal dari kata shafa yang artinya, orangorang yang mensucikan hatinya untuk mendekatkan diri kepada Allah

Ada beberapa aliran yang terdapat dalam tasawuf, yaitu: Tasawuf Falsafi, tasawuf Akhlaki dan Tasawuf Amali.

 

·      Tasawuf Falsafi adalah sebuah aliran dalam bertasawuf yang menggabungkan antara visi mistik dan visi yang rasional. Tasawuf ini merupakan hasil dari pemikiran-peminkiran para tokoh-tokoh yang diungkapkan dengan bahasa filosofis.Tasawuf ini tidak bisa dikatakan sebagai Tasawuf yang murni karena telah menggunakan pendekatan fikiran dan rasio, namun juga tidak bisa dikatakan filsafat seutuhnya karena didasarkan pada rasa. Dengan kata lain Tasawuf Falsafi merupakan penggabungan antara rasa dan rasio.

Tokoh-tokohnya: Ibnu Arabi, Al Jilli dan Ibnu Sabin.

Menurut Ibnu Khaldun dikutip dalam karyanya Al Marifat, objek dari kajian Tasawuf Falsafi ini ada 4 :

1.    Latihan yang bersifat kebatinan atau rohaniyah dengan menggunakan rasa, intuisi dengan dan introspsesi diri dengan tingkatan maqam, hal dan rasa.

2.    Kajian tentang hakekat dari sifat-sifat tuhan, malaikat,arsy, kursy, wahyu, kenabian, roh, hakekat dari alam ghaib dan yang nyata serta susunan kosmos dan penciptaannya. Biasanya para filosoh dalam kajiannya dan latihan rohaniahnya melakukan zikir-zikir dengan meninggalkan keduniaan dan membuka kekhusukan terhadap Allah.

3.    Peristiwa yang luar. Kejadian yang terdapat di alam ini atau kosmos, yang mempengaruhi kekeramatan.

4.    Pengungkapan teory dengan istilah yang filosofis. Istilah tersebut  tidak bisa dipahami seutuhnya oleh masyarakat awam. Istilah Tasawuf Falsafi hanya bisa dimengerti oleh para tokoh Tasawuf Falsafi itu sendiri.

 

·      Tasawuf Akhlaki merupakan tasawuf yang berfokus pada perbaikan akhlak dan budi pekerti, berupaya mewujudkan perilaku yang  baik (Mahmudah) serta menghindarkan diri dari sifat-sifat tercela (Mazmumah). Tasawuf akhlaki ini disebut juga dengan tasawuf sunni, dikembangkan oleh para ulama salaf as-salih dengan menerapkan metode-metode tertentu.

Tokoh-tokonya diantaranya: Hasan Al Basri, Al Muhasibi, Al Qusyairi, Al Ghazali.

Untuk mewujudkan ajaran Tasawuf Akhlaki, para sufi menyusun beberapa tahapan sistem, yang meliputi Takhalli, Tahalli, dan Tajalli.

1.    Takhalli adalah tahapan pertama yang dilakukan oleh seorang sufi untuk membersihkan (melepaskan) diri dari perilaku buruk, seperti berbuat maksiat, kecintaan kepada dunia yang berlebihan, berprasangka suudzon, ujub, hasad, riya, ghadab, dan sejenisnya.

2.    Tahalli adalah membersihkan diri dari perbuatan-perbuatan tercela,tahapan berikutnya yang perlu dilakukan adalah pengisian jiwa atau disebut Tahalli. Pada tahap ini, seorang sufi diharuskan membiasakan diri dengan akhlak-akhlak terpuji sabar, ikhlas, ridha, taubat, dan sebagainya

3.    Tajalli adalah Tahap yang terakhir adalah Tajalli yang berarti tersingkapnya nur ghaib. Di tahap ini, seorang sufi benar-benar menanamkan rasa cinta kepada Allah SWT di dalam hatinya. Tujuannya agar perilaku-perilaku baik yang telah dilakoni pada tahap Tahalli tidak luntur begitu saja, dan bisa terus berkelanjutan.

 

·      Adapun tasawuf Amali sendiri, maka dapat dipahami sebagai  ajaran tasawuf yang lebih menekankan kepada perilaku yang baik,  dalam kaitannya dengan amalan ibadah kepada Allah.

Di dalamnya  ditekankan tentang bagaimana melakukan hubungan dengan Allah  melalui dhikir atau wirid yang terstruktur dengan harapan memperoleh ridla Allah Swt. Tasawuf Amali merupakan tasawuf yang mengedepankan mujahadah, dengan menghapus sifat-sifat yang tercela, melintasi semua hambatan itu, dan menghadap total dengan segenap esensi diri hanya kepada Allah Swt.

Tokoh-tokohny adalag: Zun Nun Al Misri, Rabiah Al Adawiyah, Hasan Al Basri.

 

Menjadi seorang sufi bukanlah monopoli generasi salaf dengan berbagai ritual dan beberapa riyadah yang mengiringinya. Semua orang bisa menjadi sufi di masa kini dengan mengambil inti dari ajaran-ajaran tasawuf, seperti:

1.    menamkan rasa cinta kepada Allah SWT di mana dan kapan pun berada, sehingga apa yang dilakukan akan selalu diniatkan untuk beribadah kepada-Nya.

2.    takut akan murka Allah. Seseorang yang takut dengan murka-Nya akan senantiasa menjalankan ajaran-ajaran moral yang terkandung dalam Al Quran dan As Sunnah.

3.    seseorang harus senantiasa berharap kepada Allah bahwa rahmat dan taufiq selalu Dia berikan kepada orang-orang mengikuti jalan-Nya.

4.    seseorang bersabar atas segala ujian, baik berupa nikmat maupun musibah.

5.    seseorang yang kaya tidak tamak terhadap harta. Justru kekayaan itu digunakan untuk kepentingan umum dan agama, sebagaimana yang dilakukan oleh seorang sufi ternama, Ibnu Arabi.

6.    berbaik sangka kepada Allah atas segala taqdir yang diberikan oleh-Nya.

7.    ikhlas dalam menjalankan ibadah, baik mahdoh maupun ghairu mahdoh.

8.    rendah hati meski memiliki pangkat dan jabatan yang tinggi dalam segala urusan kemanusiaan.

Tasawuf modern merupakan tandingan dari tasawuf klasik. Tasawuf klasik dinilai bagi sebagian pihak sebagai penyebab kemunduran umat Islam. Pihak yang tidak sepakat dengan hal ini, menamailah tasawuf mereka dengan tasawuf modern.

Pelaku sufi modern tidak selalu menggunakan jubah kebesaran, berjenggot sebagaimana pakaian syari. Namun, berpakaian ala sebagaimana masyarakat di wilayahnya masing-masing. Sebab, tidak ada hubungan pelaku sufi dengan model pakaian.

 

Pertanyaan:

 

Muhammad alfarizi:

mengagumkan wali-wali jazab, apakah boleh diikuti mengikuti perkataan wali-jazab?

Jika apa yang diperintahkan masih dalam naungan Syariah dan kemanusiaan, boleh dipertimbangkan, apalagi memiliki banyak manfaat.

 

Nurul,

apakah kelompok sufi masih mengikuti jalannya ahlussunah waljamaah?

ada yg iya dan tidak, di NU ada jamaah thariqat muktabarh di Indonesia sekitar ada 30-an setiap thariqat memiliki amalan masing2, seperti silabus. ada yang tidak muktabaroh (yang sesuai dengan ).

 

Anisa rahmawati,

salah satu thariqat yang cara dzikiry muter2, kenapa harus muter2?

Tarian Darwis dinisbatkan ke Rumi, dengan cara berputar sembari melantunkan pujian-pujian kepada Tuhan adalah cara mediasi mereka bertemu dengan Tuhan.

 

Close Statement

yang berasal dari alquran dan hadist tetap berlku sebagaimana sifatnya yaitu sesuai dengan zamannya into sari alquran dan hadist adalah tetap berlaku sepanjang waktu.

 

 

logoblog
Previous
« Prev Post